Angel’s Billabong Bali, Wisata Anti Mainstream yang Menakjubkan

Bali adalah salah satu pulau yang ada di Indonesia. Pesona Bali telah terkenal hingga ke negara-negara lain di dunia. Jika ingin menghabiskan liburan panjang di Pulau Dewata ini, kunjungilah tempat-tempat yang indah seperti Angel’s Billabong Bali. Tempat ini berlokasi di Kabupaten Klungkung. Nama Angel’s Billabong diambil yang bermakna Bidadri Nusa Penida yang terletak di ujung sungai buntu. Secara harfiah angel berarti malaikat atau bidadari. Sedangkan Billabong artinya ujung sungai buntu. Untuk bisa sampai ke tempat yang keren ini, Anda harus sampai ke Klungkung terlebih dahulu. Di sana sebrangilah Selat Badung dengan tujuan Nusa Penida. Tarif retribusi yang dibebankan pada pengunjung yaitu Rp 75.000 per orang. Waktu yang ditempuh dengan kapal boat 1 jam. Pastikan saja Anda datang diantara pukul 07.30 hingga 16.00 WITA karena jika di luar jam itu takkan ada kapal yang tersedia.
Read More


Siapkan Adrenalin untuk Mencoba Wisata Ekstrem di Bali

Meskipun banyak tempat wisata menarik yang ada di Indonesia, namun nampaknya Bali tetap menjadi favorit semua kalangan. Wisatawan lokal maupun asing, tak pernah bosan menjadikan Bali sebagai tempat liburan bersama orang tersayang. Apalagi jika suka tantangan maka datang ke sana adalah pilihan tepat, karena banyak wisata ekstrem di Bali yang layak dikunjungi. Penasaran apa saja wisata ekstrem tersebut? Sabar dulu, simak informasi yang telah dirangkum berikut ini.

Wisata ekstrem pertama yaitu canyoning di Gitgit. Di sana Anda akan diajak melintasi medan yang terjal dan penuh dengan lumpur, serta rafting di sungai yang arusnya begitu deras. Lalu melakukan flying fox yang luar biasa memacu adrenalin karena lintasannya berada di antara 2 tebing. Bahkan Anda juga akan diajak melintasi tebing yang begitu curam, serta melakukan aksi turun tebing dengan cara melompat dan mendarat di sungai. Anda berani mencoba?

Tidak kalah menegangkan dari canyoning, jump cliff & slide di Air Terjun Aling-Aling ini merupakan wisata ekstrem di Bali yang wajib dicoba. Dari namanya saja sudah bisa ditebak bukan bagaimana ekstremnya wisata tersebut ? Bayangkan saja, Air Terjun Aling-Aling ini berada pada tebing setinggi 12 meter. Bagi pengunjung yang berani bisa mencoba untuk melompat atau berseluncur dari atas tebing dan mendarat pada kolam di bawahnya. Jika melompat nampaknya masih masuk akal, tetapi berseluncur di aliran air terjun tentu benar-benar ide gila.

Bagaimana, dengan hanya membaca artikel ini apa adrenalin Anda sudah mulai terpacu? Santai, jangan paksakan diri jika memang tidak berani. Alih-alih biar dianggap keren, nantinya Anda malah jadi bahan tertawaan karena gemetaran tak kunjung usai. Jika nampaknya terlalu menakutkan, Anda bisa memilih wisata ekstrem di Bali lainnya seperti wake boarding, water tubing, dan masih banyak lagi. Intinya Anda harus memiliki jiwa petualang dan keberanian tinggi, agar bisa menikmati aktivitas ekstrem yang dilakukan. Terakhir, jangan lupa siapkan action camera untuk merekam semua kegiatan ekstrem Anda.


Kuliner Khas Bali yang Unik

Berbicara tentang Bali, siapa yang tidak kenal dengan Pulau ini. Pulau yang menyajikan pesona luar biasa dan sudah tersebar hingga ke mancanegara. Banyak wisatawan asing yang menghabiskan waktu liburannya di pulau Dewata ini. Keindahan pantai-pantainya yang tidak bisa dielakkan lagi sudah menjadi rahasia umum. Bali mempunyai daya tarik yang sangat kuat baik dalam bidang tempat wisata, budaya maupun kuliner khas Bali.

Ada beberapa tempat wisata kuliner di Bali yang wajib Anda kunjungi. Diantaranya adalah restoran yang mendapatkan Certificate of Excellence 2013 dari TripAdvisor, Warung D’sawah. Sesuai dengan namanya Warung D’sawah, tempat ini memberikan nuansa nyaman dan asri dengan pemandangan sawah di sekitarnya. Menu yang disajikan di tempat ini sangat bervariasi karena terdapat menu western, oriental dan yang pasti menu makanan khas Indonesia. Jika Anda ingin berkunjung kesana, Anda bisa pergi ke Jalan Raya Kerobokan Kelod 17, Kuta untuk mendapatkan kuliner khas Bali.

Tempat wisata kuliner berikutnya yang wajib Anda kunjungi adalah warung Nyoman yang berlokasikan di jalan raya bedugul. Warung yang mempunyai menu utama ayam betutu yang sekaligus menu makanan ini sangat terkenal di Bali. Ketika Anda memesan ayam betutu di warung ini, Anda akan mendapatkan satu ayam betutu yang disajikan dengan nasi panas, sambal dan dilengkapi dengan sayur. Warung ini selalu buka dari jam 10 pagi sampai jam 10 malam setiap hari.

Dan salah satu tempat wisata kuliner yang unik di Bali adalah tempat makan yang biasa disebut dengan Pasar Sindhu. Pasar sindhu adalah sebutan untuk Sanur Night Market yang berlokasikan di jalan danau Temblilang. Saat pagi hingga siang pasar ini menjual berbagai macam sembako seperti layaknya pasar tradisional yang lainya. Tapi jika hari sudah berganti malam, Anda akan menemukan pasar ini bertransformasi menjadi tempat kuliner khas Bali yang menjual berbagai jenis makanan. Beberapa makanan diantaranya adalah masakan padang, mie ayam, sate ayam dan nasi campur. Selain itu, di Sanur Night Market ini juga tersedia penjual pakaian dan mainan untuk anak-anak. Dan bagi Anda yang ingin mengunjungnya, tempat ini buka dari sore hingga jam 12 malam.


Tips dan Trik Menikmati Liburan Hemat di Bali

Apa yang ada di benak Anda ketika mendengar kata Bali? Pantai, pemandangan yang Indah, liburan? Ya, meskipun tempat ini sepertinya sudah terlalu mainstream, namun tempat ini selalu menarik terutama bagi Anda yang belum pernah pergi ke pulau dewata ini. Pada artikel ini, akan dibahas mengenai tips dan trik liburan hemat ke Bali agar Anda yang belum pernah kesana karena alasan mahal dan memiliki budget yang terbatas dapat turut menikmati indahnya pesona pulau Bali yang sudah terkenal sampai seantero dunia.

Tips dan Trik Liburan Hemat di Bali

Hal pertama yang harus Anda perhatikan adalah sebaiknya jangan berencana melakukan perjalanan ini saat musim liburan tiba. Selain Anda kurang bisa menikmati liburan dengan nyaman karena tempat-tempat wisata penuh sesak, pada musim liburan tentu harga tiket, penginapan, dan restribusi masuk ke tempat wisata akan lebih mahal. Anda bisa memanfaatkan waktu cuti untuk dapat menikmati liburan hemat di Bali. Jika Anda berencana untuk menggunakan pesawat, pilihlah pesawat yang melakukan penerbangan pada malam hari. Berdasarkan berbagai sumber, harga tiket pesawat yang terbang pada malam hari harganya jauh lebih murah dibandingkan yang melakukan penerbangan pada pagi dan siang hari.

Selain metode transportasi, Anda juga harus memikirkan tentang penginapan yang murah agar dapat menghemat anggaran. Anda bisa menemukan penginapan dengan harga yang murah di kawasan jalan Legian dan Poppy Lane. Di kawasan tersebut, harga sewa kamar berada pada kisaran seratus ribu hingga tiga ratus ribu rupiah saja per harinya. Fasilitas yang disediakan juga sudah cukup lengkap dengan adanya kamar mandi dalam, kipas angin dan single bed. Bahkan Anda bisa mendapatkan harga yang lebih murah jika Anda menyewa kamar lebih dari 3 hari berturut-turut.

Penghematan lain yang dapat Anda lakukan agar dapat liburan hemat di Bali adalah soal makanan. Meskipun ini liburan, tapi Anda harus ingat bahwa masih ada kehidupan setelah liburan ini berakhir. Anda perlu menghemat anggaran makan dengan cara memesan makanan di rumah makan sederhana yang biasa menjadi tempat makan para backpacker. Di tempat-tempat ini, Anda akan menemukan makanan dan minuman dengan harga yang cukup murah.

Di pulau dewata, tidak semua tempat wisata yang akan Anda kunjungi letaknya berdekatan sehingga perjalanannya bisa ditempuh hanya dengan berjalan kaki. Sebagai contoh, semisal Anda ingin mengunjungi Danau Batur dan Pantai Kuta dalam satu hari, tidak mungkin Anda akan menempuhnya dengan berjalan kaki. Sementara, naik taksi atau naik kendaraan umum lainnya malah justru lebih mahal. Oleh karena itu, menyewa sepeda motor dapat menjadi solusi masalah transportasi selama disana agar Anda bisa liburan hemat di Bali. Seperti persewaan penginapan, Anda bisa menyewa motor dengan harga yang lebih murah jika Anda menyewa lebih dari 3 hari.

Ketika berlibur, Anda pasti tidak lupa untuk membawa oleh-oleh ketika pulang nanti. Sebaiknya Anda tidak membeli oleh-oleh di toko cindera mata yang berada di pinggir jalan karena harganya cenderung lebih mahal. Anda dapat membeli cindera mata di berbagai pasar seni yang ada di Bali. Pasar-pasar tersebut adalah Pasar Seni Sukowati, Tanah Lot dan Pasar Kumbasari.

Demikianlah tips dan trik menikmati liburan hemat di Bali. Semoga artikel ini dapat menjadi referensi sekaligus inspirasi agar Anda semangat untuk merencanakan liburan ke Bali meskipun budget yang dimiliki masih pas-pasan. Selamat berlibur!