Akhir-akhir ini Yogyakarta menjadi kota yang sangat direkomendasikan untuk para traveller yang menyukai wisata alam. Bentangan alam seperti pegunungan, perbukitan, goa, dan pantai menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Untuk Anda pecinta wisata alam dan masih berjiwa muda, dapat mengunjungi wisata alam Jogja yang dapat memacu adrenalin Anda. Penasaran dengan tempat-tempat wisata tersebut Silahkan simak artikel ini sampai tuntas ya!
Wisata Alam Jogja yang Memacu Adrenalin
Tempat wisata alam Jogja pertama yang akan dibahas adalah bukit parang endog. Selain menawarkan pemandangan yang indah dan romantis, bukit yang terletak di ujung timur pantai Parangtritis ini merupakan landasan pacu olahraga paralayang. Untuk dapat menikmati terbang melalui paralayang, Anda cukup membayar sekitar 300 ribuan untuk sekali terbang. Tidak perlu khawatir akan keselamatan, karena Anda akan didampingi oleh seorang pilot yang profesional. Percayalah, mencoba olahraga ini lebih menyenangkan ketimbang hanya duduk-duduk di bukit ini.
Tempat wisata alam selanjutnya adalah Kali Suci. Disebut kali suci karena di tempat ini terdapat mata air yang letaknya di atas aliran sungai yang jernih. Meskipun air sungai mengeruh pada musim hujan, namun mata air tetap jernih. Di obyek wisata yang terletak di Desa Pacarejo Kecamatan Semanu Kabupaten Gunungkidul ini, Anda dapat melakukan kegiatan Cave tubing (Susur Goa). Hanya dengan membayar sebesar lima ribu rupiah untuk retribusi dan tujuh puluh ribu rupiah untuk cave tubing, Anda sudah dapat menikmati serunya berpetualang menyusuri sungai yang mengalir di dalam perut bumi. Seru bukan?
Masih membahas seputar Goa, Anda juga bisa mengunjungi wisata alam Jogja yang bernama Goo Jomblang. Goa ini merupakan goa vertikal yang terletak di perbukitan karst Kabupaten Gunungkidul. Anda bisa menyusuri goa ini dengan peralatan khusus dan berstandar keamanan yang terjamin cukup membayar Rp 450.000,- untuk 2 orang. Namun jika Anda enggan membayar mahal, Anda bisa melakukan single rop atau membawa peralatan sendiri. Perlu Anda ketahui, bahwa turunan yang akan Anda lalui untuk mencapai dasar goa terkenal cukup ekstrim. Goa ini juga menawarkan keindahan pemandangan berupa hutan purba yang memiliki vegetasi unik karena tumbuh pada tempat yang sangat minim cahaya. Waktu terbaik untuk mengunjungi tempat ini adalah pukul 10.00-12.00 siang. Pada saat-saat ini, Anda akan takjub dengan keindahan semburat sinar yang masuk ke dalam goa.
Bagi Anda pecinta olahraga, wisata alam Jogja yang satu ini wajib Anda kunjungi, yaitu pantai Siung. Anda dapat menjajal sensasi panjat tebing sambil menikmati terpaan angin pantai. Terdapat 250 jalur panjat tebing disini. Tak hanya itu, setelah lelah memanjat, Anda akan disuguhkan dengan pemandangan pantai siung dan laut yang menghampar luas dari puncak tebing. Indah bukan?
Tempat wisata terakhir yang direkomendasikan bagi Anda yang ingin memacu adrenalin adalah Pantai Timang. Di pantai ini Anda bisa mencoba menaiki gondola untuk menyebrangi ganasnya ombak laut selatan dari satu tebing ke tebing yang lain. Meskipun hanya terbuat dari kayu, namun alat penyebrangan ini aman. Terdapat tali yang diikat kuat dengan pancang kayu. Gondola ini juga selalu dikontrol oleh pengelola Pantai Timang. Silahkan menikmati sensasi menyebrang tebing dengan panorama ombak ganas di bawahnya. Pasti seru dan dapat memacu adrenalin Anda. Berani?
Demikianlah uraian mengenai 5 wisata alam Jogja yang mampu memacu adrenalin Anda. Semoga dapat memberikan inspirasi dan referensi bagi Anda yang sedang mencari tempat liburan yang tidak biasa dan menantang.